Rabu, Februari 5, 2025
BerandaDaerahTokoh Golkar Kampar: Lebih Mulia Syamsuar Mundur Daripada Menambah Kegaduhan

Tokoh Golkar Kampar: Lebih Mulia Syamsuar Mundur Daripada Menambah Kegaduhan

KAMPAR(auranews) – Tokoh Golkar Kampar, Ahmad Fikri angkat bicara terkait pencopotan Indra Gunawan selaku Sekretaris DPD I Golkar Riau dan digantikan oleh Parisman Ihwan.

Ia menilai Syamsuar selaku Ketua DPD I Golkar Riau sudah membuat kekisruhan atau kegaduhan. Apalagi Golkar bakal melaksanakan Musda.

“Akan lebih mulia Pak Syamsuar itu mundur secara baik-baik dari pada menambah kegaduhan di tubuh partai Golkar,” kata Ahmad Fikri, SAg, Senin (13/1/2025) pagi.

Menurutnya, pencopotan tersebut bukanlah solusi untuk Golkar saat ini. Apalagi, Golkar hancur lebur di Riau pada Pemilu 2024 kemarin.

“Golkar bakal Musda pemilihan ketua. Pilkada sudah usai dan Golkar kalah hampir di seluruh Kabupaten/Kota baik pemilihan bupati ataupun DPRD. Sebaiknya Pak Syamsuar mengantarkan Musda ini dengan baik, jangan buat gaduh seperti sekarang ini,” katanya.

Wakil ketua pemenangan pemilu Korda Kampar tersebut berharap diakhir masa jabatan, Syamsuar bisa menjadi setawar sedingin di Partai Golkar.

“Antarkan Musda ini dengan baik, jangan buat gaduh seperti ini malu kita sama kader -kader Golkar,” harapnya.

DPD I Golkar Riau dikabarkan akan melaksanakan Musda. Saat ini mencuat sejumlah nama yang bakal maju diantaranya SF Hariyanto, Suparman, Yulisman dan Karmila.***

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments