Kamis, Desember 5, 2024
BerandaAdvetorialRepol Ajak Pengurus dan Kader Kembalikan Kejayaan Golkar Kampar

Repol Ajak Pengurus dan Kader Kembalikan Kejayaan Golkar Kampar

KAMPAR(auranews.co.id) – Usai terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Daerah (Musda) Golkar Kampar ke-X di Labersa Hotel 8-9 Agustus 2020, Repol, S.Ag mengajak pengurus dan Kader bekerja keras mengembalikan kejayaan Golkar Kampar.

Kejayaan partai Golkar Kampar bisa kembali, jika semua pengurus dan kader mau bekerja keras, kata Ketua terpilih DPD II partai Golkar Kampar masa bakti 2020-2025, Repol, S.Ag saat ditemui, Selasa (11/8/2020).

Berbagai pengalaman, kata Repol, akan dia jadikan cambuk, mencurahkan semangat dan tenaga dalam membesarkan partai.

“Ayo bersama kita rebut kembali kepercayaan masyarakat,” ajak Repol.

Disampaikan, nanti usai pembentukan kepengurusan DPD II partai Golkar Kampar, Golkar Kampar akan melaksanakan Musyawarah Kecamatan (Muscam), Musyawarah Desa (Musdes) dan Musyawarah Kelurahan (Muslur).

“Kita akan memilih kepengurusan Kecamatan, Desa/Kelurahan yang betul-betul dapat mengembangkan partai hingga akar rumput,” ucapnya.

Kepada anggota Fraksi Golkar Repol meminta agar rajin ke sekretariat Golkar Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan dan mengajak kepengurusan Kecamatan, Desa/Kelurahan dalam setiap kegiatan.

Ia mengingatkan, dalam kepemimpinannya tidak akan ada lagi oknum yang hanya bisa menggrogoti partai dan akan menampung semua progran diusulkan. (Syailan Yusuf)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments