Kamis, Desember 5, 2024
BerandaAdvetorialSebanyak 45 Bakal Calon Penghulu Ikuti Tes Membaca Alqur'an

Sebanyak 45 Bakal Calon Penghulu Ikuti Tes Membaca Alqur’an

ROKANHILIR(auranews.co.id) – 47 orang bakal calon penghulu Rokan Hilir (Rohil) mengikuti tes pemahaman tentang agama. 45 orang bakal calon penghulu diantaranya melaksanakan tes mengaji. Karena 45 orang tersebut merupakan agama Islam. Sedangkan dua orang Nasrani mengikuti tes pemahaman tentang Injil. Pelaksanaan tes tersebut digelar di kantor Dinas Perumahan dan pemukiman (Perkim Rohil) di Jalan Kecamatan komplek perkantoran batu enam Bagansiapiapi, Senin (03/08/2020)

Demikian hal ini di jelaskan oleh kepala dinas pemberdayaan masyarakat desa Yandra,SE.Msi melalui Rusdi, bagian pemdes tentang pemilihan penghulu kepada Journalis Auranews.co.id.

“Tadi pagi tes buat semua bakal calon penghulu di aula Perkim,”ujarnya.

Dikatakannya semua para bakal calon penghulu sebanyak 47 orang. Sebanyak 45 orang beragama Islam (muslim) mengikuti tes mengaji dan pemahaman agama. Sedangkan 2 orang Nasrani tes pemahaman agama dan Injil. Selanjutnya para bakal calon penghulu mengikuti tahapan tes tertulis dan wawancara.

“Besok pagi ditempat yang sama tes tertulis dan wawancara,”pungkasnya.( Jum /Auzar )

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments