Jumat, Maret 28, 2025
BerandaDaerahWujud Kedekatan TNI - Rakyat, Yonif 132/BS Lakukan Karya Bhakti Pembersihan Saluran...

Wujud Kedekatan TNI – Rakyat, Yonif 132/BS Lakukan Karya Bhakti Pembersihan Saluran Air di Desa Ganting

SALO (auranews.id) – Batalyon Infanteri 132/Bima Sakti Salo, selain menjalankan tugas pokok sebagai Satuan Tempur juga menjalankan tugas teritorial kewilayahan, seperti kegiatan karya bakti TNI yang digelar di Desa Ganting, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar, Riau, Jumat (15/2/2019) pagi.

Tampak kebersamaan dan saling gotong royong saat karya bakti TNI bersama masyarakat melakukan pembersihan ruas jalan raya akses penghubung Riau – Sumatera Barat di Desa Ganting itu.

Dalam karya bakti ini dilakukan pembersihan ruas kiri dan kanan jalan serta parit saluran air agar bersih dari sampah dan semak belukar dan aliran air menjadi lancar.

Keterlibatan Anggota Yonif 132/BS dalam Karya bakti pembersihan jalan ini, untuk membantu masyarakat Desa Ganting serta mengingatkan kepada masyarakat agar lebih memperhatikan serta menjaga kebersihan lingkungan.

Yonif 132/BS bersama masyarakat Desa Ganting, Salo lakukan pembersihan sekitar parit. Foto by Faradhika.

Karya Bhakti TNI tersebut melibatkan 20 orang personil Yonif 132/BS Salo yang dipimpin Serda Yudha Andrean, anggota Kodim 0313/KPR, perangkat Camat Salo serta Kades Ganting bersama masyarakat Desa Ganting.

Danyonif 132/BS Mayor Inf Wisyudha Utama mengatakan, karya bakti gotong royong ini dilaksanakan sebagai wujud kepedulian prajurit Yonif 132/BS kepada masyarakat desa binaannya serta mendukung terciptanya lingkungan yang bersih, sehat dan asri serta sarana mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat sekitar.

“Kegiatan seperti ini sebagai bagian dari program kegiatan satuan yang harus dilakukan sepanjang waktu yang tentunya memiliki nilai manfaat langsung kepada masyarakat sehingga memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat. Dengan gotong-royong ini, TNI bersama masyarakat terus memegang teguh tradisi turun-temurun yang menjadi budaya positif yang harus dipertahankan,” ujar Danyon Yudha, Jumat (15/2/2019).

lebih lanjut, Danyon Yudha mengatakan, karya bhakti gotong royong ini juga merupakan wujud jati diri sebagai tentara rakyat dan sebagai pelindung rakyat. Dirinya senantiasa selalu siap mengerahkan prajurit guna mensukseskan program karya bakti TNI di wilayahnya bersama masyarakat sekitar.

“Dengan semangat gotong royong seperti ini akan terwujud kedekatan TNI dengan rakyat. Apapun kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat, kami akan selalu siap turut membantu,” tuturnya.

Sementara itu, Fajrizal (30) salah satu warga kampung setempat yang turut serta dalam karya bakti TNI menyampaikan terima kasih banyak kepada TNI.

”Kegiatan ini sangat membantu masyarakat, dimana TNI peduli dengan masyarakat untuk menciptakan kebersihan lingkungan. Kiita manusia harus saling peduli dan saling menjaga lingkungan,” ujar pria yang biasa disapa Rizal itu.

Penulis: Fauzi Lalea Saputra


RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments