PEKANBARU(Auranews.co.id) – Libur Tahun Baru masyarakat atau wisatawan Berbondong-bondong mengunjungi Agrowisata Pelangi Pekanbaru yang terletak di Jl. Lintas Sumatra, Kulim, Kec. Tenayan Raya, Kota Pekanbaru.
“Libur Akhir Tahun sekaligus Libur akhir pekan ini, Alhamdulillah banyak pengunjung yang datang, banyak juga pengunjung dari luar daerah yang datang ke taman kita,” Ujar Pengelola Agrowisata Pelangi Pekanbaru, Asri Jamil kepada Auranews.co.id, Minggu (2/1/2022).
Terkait protokol kesehatan, dia menjamin pihaknya sudah menjalankannya secara baik. Termasuk penyediaan sarana prasarananya.
Lantaran harga tiket masuk relatif murah, maka tidak heran bila obyek wisata ini diserbu pengunjung. Apalagi saat momen libur Natal dan Tahun Baru seperti sekarang.
Agrowisata pelangi ini sangat cocok Melepas lelah setelah seminggu beraktivitas dan pengunjung banyak berlibur disini untuk melakukan refreshing.
Sementara itu, Salah seorang pengunjung mengatakan keberadaan taman agrowisata tersebut sangat membantu dirinya dalam mencarikan tempat berlibur untuk keluarga.
“keberadaan taman wisata ini sangat membantu bagi kita mencari wisata bermain bagi anak-anak, karena tidak perlu keluar daerah, selain anak-anak bisa bermain disini mereka juga mendapatkan suasana berlibur yang menyenangkam. Maklum anak kecil kan harus banyak bermain diwaktu libur ini,” kata Pengunjung taman Agrowisata Pelangi Pekanbaru.
Dikatakannya, Agrowisata pelangi ini sangat cocok Melepas lelah setelah seminggu beraktivitas dan berlibur disini untuk melakukan refreshing.
Tampak Hingga siang hari ini, terlihat bahwa pengunjung yang sebagian besar merupakan rombongan keluarga masih terus berdatangan.***