BANGKINANG(auranews.id) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar, Suharmi Hasan mengapresiasi tradisi ziarah kubur pada perayaan hari raya enam masyarakat Bangkinang. Menurutnya, hal ini perlu di pertahankan.
“Saya sangat apresiasi tradisi yang sudah turun temurun ini, bahkan dilaksanakan setiap tahun dan tradisi ziarah kubur hari raya enam ini hanya ada didaerah kita,” ujar Suharmi hasan usai berziarah ke Pemakaman Umum Darun Nahdhah Desa Muara uwai, Sabtu (23/6/2018).
Dikatakan Suharmi, dengan berziarah ke pemakaman, warga bisa mendoakan keluarga yang sudah terdahulu. Selain itu, warga juga bisa saling silaturrahmi.
“Tradisi ini nilainya dunia akhirat. Untuk dunia, kita bisa saling silaturramhi sesama penziarah dan akhirat kita bisa mendoakan keluarga yang telah mendahului kita,” kata Suharmi.
“Tentunya, dengan kita pergi ke pemakaman, kita akan selalu ingat dengan kematian. Untuk itu, mari kita selalu mempersiapkan diri menghadapi kematian. Asal kita dari tanah dan akan kembali ke tanah,” pungkas Suharmi.
(NDs)